-->

Istilah Matematika

Bilangan Ganjil adalah bilangan yang bisa dituliskan dalam bentuk $latex 2n+1$ dengan $latex n$ adalah bilangan bulat

Bilangan Genap adalah bilangan yang bisa dituliskan dalam bentuk $latex 2n$ dengan $latex n$ adalah bilangan bulat

Bilangan Kompleks adalah bilangan dengan bentuk $latex a+bi,$ dengan $latex a$ dan $latex b$ adalah bilangan real

Bilangan Prima adalah bilangan asli lebih besar dari 1 yang hanya mempunyai faktor positif yaitu 1 dan bilangan itu sendiri

Faktor adalah pembagi yaitu bilangan bulat yang habis membagi bilangan yang dimaksudkan. Misalnya 2 adalah salah satu faktor dari 6. Karena 6 habis dibagi 2. Faktor dari 6 yaitu : -6, -3, -2, -1, 1, 2, 3, dan 6

Faktor Positif adalah faktor yang nilainya positif, Faktor Positif dari 6 yaitu : 1, 2, 3, dan 6

Faktorial adalah Jika $latex n$ bilangan asli, bentuk $latex n!$ (dibaca: n faktorial), mempunyai arti sebagai  $latex 1 \cdot 2 \cdot 3 \cdot \dots \cdot n$  dan $latex 0!=1$  (didefinisikan)

Invers adalah balikan. Misalnya pada perkalian, invers dari 3 adalah $latex \frac{1}{3}$. Pada penjumlahan, invers dari 3 adalah $latex -3$

Lingkaran adalah himpunan titik-titik sedemikian sehingga ruas garis yang ditarik dari titik itu ke titik tetap (tertentu) adalah kongruaen atau sama

Negatif adalah bilangan yang kurang dari nol

Pangkat adalah bentuk perkalian berulang. Disimbolkan $latex a^n$ (baca: a pangkat n), artinya $latex \underbrace{a \times a \times \dots \times a}_{n}$

Permutasi adalah susunan $latex n$ unsur berbeda dengan memperhatikan urutannya

Positif adalah bilangan yang lebih besar atau sama dengan nol

Ruas Garis adalah himpunan titik yang memuat titik-titik ujungnya dan titik-titik diantara titik-titik tersebut

Sinar adalah himpunan titik-titik yang merupakan gabungan suatu titik tetap dan titik-titik yang sepihak terhadap titik tetap itu

Sudut adalah himpunan titik-titik yang merupakan gabungan dari dua sinar yang bersekutu di titik pangkalnya

Sudut Lancip adalah sudut yang ukurannya lebih kecil dari $latex 90^{ \circ}$ dan lebih besar dari $latex 0^{ \circ}$

Sudut Lurus adalah sudut yang berukuran $latex 180^{ \circ}$

Sudut Siku-siku adalah sudut yang berukuran $latex 90^{ \circ}$

Sudut Tumpul adalah sudut yang ukurannya lebih besar dari $latex 90^{ \circ}$

 

Tulisan Terbaru :
[archives limit=7]

0 Response to "Istilah Matematika"

Posting Komentar

Harap komentar yang bijak!!!